Kamis, 05 April 2012

Rukun Iman








Rukun Iman itu ada 6:

Yang pertama, beriman kepada Allah
Maksudnya apa?
Maksudnya adalah kita beriman kepada adanya Allah dan beriman kepada keesaan-Nya di dalam sifat serta peribadahan kita kepadanya.

Yang kedua, beriman kepada Malaikat
Artinya apa?
Artinya kita mengimani adanya makhluk ciptaan Allah dari cahaya untuk melaksanakan perintah-perintah-Nya. Nah makhluk-makhluk ini disebut dengan malaikat

Yang ketiga, beriman kepada Kitab
Apa saja kitab-kitab yang Allah perintahkan untuk kita imani?
Kitab-kitab tersebut adalah Kitab Taurat, Injil, Zabur, serta Al-Quran yang merupakan kitab suci yang paling mulia.

Yang keempat, beriman kepada Para Rasul
Rasul yang pertama adalah Nuh dan yang terakhir adalah Muhammad shallallahu ‘alaihi wassallam.

Yang kelima, beriman kepada Hari Akhir
Hari akhir itu apa sih?
Hari akhir itu maknanya hari perhitungan, dimana amalan-amalan manusia diperhitungkan.

Dan yang terakhir, yang keenam, beriman kepada takdir, baik maupun buruk.
Keimanan kita terhadap takdir ini kita iringi dengan mengambil sebab dan ridha dengan takdir baik maupun jelek karena itu semua karena takdir Allah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar